Ketika sudah berkomitmen bersama kekasih untuk menjalin ikatan suci, maka pernikahan adalah jawabannya. Pernikahan membawa kebahagiaan dan keberkahan, tidak hanya sesaat, tapi selamanya.
Namun tidak bisa dipungkiri bahwa perasaan cinta akan semakin memudar ketika pernikahan berjalan lama. Terlebih lagi jika keduanya sibuk pada urusan masing-masing, sang suami sibuk bekerja, dan si istri sibuk mengurus keperluan rumah dan anak.
Lalu bagaimana cara agar hubungan tersebut kembali menjadi harmonis? Apa doa yang bisa membuat suami cinta mati dan tergila-gila kepada istri? Bagi kamu yang penasaran, simak selengkapnya di bawah ini.
Doa agar Suami Cinta Mati pada Istri
Apabila kamu merasa bahwa suamimu saat ini menjadi lebih cuek padamu setelah bertahun-tahun menjalin bahtera rumah tangga, doa berikut ini bisa diamalkan supaya suami lebih peduli kepada anda.
Doa yang bisa diamalkan agar suami cinta mati dan tergila-gila kepada istri adalah:
أللّهُمَّ اجْعَلْنِي مَحْبُوْباً عِنْدَ زَوْجِيْ بِرَحْمَتِكَ يَاأَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ
Arab latin: Allaahummaj ‘alni mahbuuban ‘inda zaujii birohmatika yaa arhamarraa himiin.
Artinya: “Ya Allah, jadikanlah aku orang yang dicintai oleh suamiku, dengan rahmat-Mu wahai Dzat yang Maha Penyayang diantara penyayang.”
Selain itu, bacaan doa ini bisa kamu lafalkan untuk melengkapi doa diatas:
اللهم بارِكْ لي في أهلي، وبارِكْ لأهلي فِيَّ، اللهم ارزقْهم مِنِّي، وارزقْني منهم، اللهم اجمع بينَنا ما جمعتَ في خيرٍ، وفرِّق بيننا إذا فرقتَ في خيرٍ
Arab latin: “Allahumma baarik li fii ahli, wa barik ahli fiya. Allahumarzuqhum minni, warzuqni minhum. Allahummajma’ bainanaa maa jama’ta fi khair. wa farriq bainana idza faraqta fi khair
Artinya: “Ya Allah berkahilah kehidupanku dalam keluargaku, juga berkahilah keluargaku dalam hidupku. Ya Allah berikanlah rezeki untuk keluargaku dari ku dan berikanlah rezeki untukku dari keluargaku. Ya Allah kumpulkanlah kami sebagaimana Engkau kumpulkan dalam kebaikan, juga jangan pisahkan kami kecuali dalam perpisahan yang baik.”
Bacakan doa tersebut sehabis sholat 5 fardhu. Sebelumnya bisa membaca istighfar dengan perasaan penuh memohon ampunan dari Allah, disertai membaca sholawat.
Selain itu, kamu bisa melakukan sholat hajat berturut-turut selama seminggu dengan memohon kepada Allah supaya suami lebih mencintaimu sebagai istrinya dan hubungan bersamanya semakin romantis serta langgeng.
Baca juga: Tadinya Cuek! ini Doa Agar Seseorang Merindukan dan Ingat kita Terus
Cara Mengamalkan Doa agar Suami Tergila-gila pada Istri
Setiap pasangan suami istri tentu menginginkan hubungan yang bisa terjalin romantis setiap waktu, tidak hanya awal-awal pernikahan saja, bahkan ketika usia pernikahan telah berpuluh-puluh tahun.
Sebagai istri, kamu bisa melakukan berbagai usaha supaya suami kembali tergila-gila kepada anda. Misalnya dengan berdandan meskipun selalu di dalam rumah, menggunakan aroma wangian yang disenangi suami, menyambut suami pulang dengan senyum bahagia, atau menyempatkan waktu secara rutin menghabiskan waktu romantis berdua bersama suami.
Selain itu, kamu dapat mengamalkan doa agar suami tergila-gila pada istri dengan tata cara sebagai berikut:
- Mengucapkan sholawat sebanyak tiga kali
- Mengucapkan istighfar sebanyak tiga kali
- Mengucapkan kalimat dzikir “Subhanallaah walhamdulillaah walaa ilaaha illallaah wallaahu akbar, laa haula walaa quwwata illaa billaahil ‘aliyyil ‘adziim” sebanyak tiga kali
- Mengucapkan surat Al-Fatihah sebanyak tiga kali, dengan masing-masing awalan:
- Ilaa hadratin Nabi Muhammad Sallallahu ‘alaihi wasallam, al faatihah
- Ilaa hadratin Malaikat Jibril, wa Isroil, wa Mikail, wa Izrail, al faatihah
- Illaa hadratin Syaikh Abdul Qadir Jaelani radhiyallahu anhu, al faatihah
- Mengucapkan surat Al-Fatihah yang dikirimkan untuk suami
- Amalkan tata cara diatas setelah sholat hajat dan lakukan selama 7 hari berturut-turut. Bisa juga lakukan sholat tahajjud supaya di ijabah Allah.
Akhir kata
Amalkan doa-doa dan tata cara diatas dengan ikhtiar yang juga giat anda lakukan supaya suami benar-benar kembali kepada anda dengan perasaan cintanya. Insyaallah, niat yang baik akan diikuti dengan pertolongan Allah yang akan segera datang menghampiri keluarga anda. Semoga bermanfaat.