Tuhan telah memberikan masing-masing dari kita rezeki yang cukup. Rezeki tidak hanya tentang harta benda, namun memiliki anak, tubuh dan jiwa yang sehat, serta iman islam juga termasuk rezeki.
Kita bisa mendapatkan pelajaran tentang rezeki dari kata-kata Mario Teguh. Beliau merupakan tokoh motivator kondang yang sudah dikenal banyak masyarakat Indonesia.
Kata-kata beliau tentang kehidupan bisa menjadi motivasi serta inspirasi kita dalam menjalani kehidupan yang lebih baik.
Berikut ini adalah kumpulan kata-kata bijak Mario Teguh tentang rezeki. Semoga bagi Anda yang sedang mengalami seret rezeki, segera dilancarkan dan menjadi lebih bersyukur atas apa yang telah dimiliki.
Kata-Kata Bijak Mario Teguh tentang Rezeki
“ Jadikanlah dirimu pandai, agar rezekimu termasuk rezeki orang yang pandai yang bermanfaat bagi banyak orang karena ilmunya.”
“ Tuhan telah menetapkan rezeki kita semua. Bukan pada jumlahnya, tetapi pada syaratnya.”
“ Dan yang tertinggi nilainya dari semua rezeki adalah iman kepada Tuhan Yang Maha Esa.”
” Semoga besok kabar tentang rezeki yang besar itu dapat membahagiakan anda. Amiinn.”
” Tuhan memberimu rezeki untuk membiayai kebaikan dan pertumbuhan keluargamu. Maka ingatlah keluargamu saat rezekimu baik. Karena sesungguhnya, rezekimu adalah rezeki keluargamu.”
” Jalan terpendek untuk memperbaiki rezeki adalah meningkatkan kasih sayang di dalam keluarga. Keceriaan keluarga menambah rezeki, seperti pertengkaran membatalkan datangnya rezeki.”
” Sesungguhnya rezekimu sudah menunggumu. Bergeraklah agar ada alasan bagi rezeki untuk mendekatimu. Sesungguhnya engkau tidak diciptakan untuk diam dalam keraguan.”
” Orang yang baik, rezekinya lancar, sejahtera sampai masa tua, selalu orang rendah hati, penyayang, dan penerima.”
“ Tidak semua orang yang mewarisi kekayaan, pantas menjadi orang kaya. Seperti tidak semua anak orang miskin, akan tetap menjadi orang miskin.”
” Kemarahan, dendam dan kebencian itu merusak rezeki. Berpikir, berbicara, dan bekerjalah dengan kedamaian di dalam hatimu. kemudian perhatikanlah bagaimana semua urusanmu lebih melancar.”
“ Seolah-olah mereka dapat membatalkan janji Tuhan bahwa nasib sebuah kaum akan diperbaiki jika mereka berupaya.”
” Semoga besok kita semua jauh lebih baik rezekinya, lancar pencapaian cita-citanya, dan mapan kehidupannya. Amiinn …”
“ Marilah kita membesarkan nilai diri kita bagi orang lain, dan mengikhlaskan penghitungan imbalannya kepada Tuhan.”
“ Perhatikanlah, bahwa Selalu ada pemberitahuan untuk memperbaiki diri di dalam keluhan kita sendiri.”
” Jangan menghina sesamamu. Karena rasa sakit hatinya bisa menyebabkan rusaknya rezeki dan keselamatanmu.”
” Kata-kata kasar memperlambat datangnya rezeki, tapi mempercepat datangnya masalah.”
” Tuhan. Lengkapilah hidupku dengan tubuh yang sehat, jiwa yang tenang, rezeki yang baik, cinta yang setia, dan nama yang harum. Amiinn …”
” Tuhan melewatkan rezeki melalui persaudaraan dan persahabatan. Untuk itu janganlah bertengkar dan bermusuhan.”
Baca juga: Kata-Kata Bijak Mario Teguh tentang Perpisahan
Kata-Kata Mario Teguh tentang Rezeki yang Inspiratif
“ Apakah sampai hati, kita meminta Tuhan menjadikan orang yang malas, tidak jujur, dan penggerutu. Untuk hidup dalam keindahan yang disediakan bagi jiwa-jiwa baik dan bermanfaat untuk saudaranya?”
“ Dan untuk adik-adik saya yang besar impiannya, jadikanlah kehadiranmu di antara orang banyak sebagai kehadiran yang menguntungkan. Jika rezekimu penting, maka pentingkanlah peranmu bagi kebaikan orang lain.”
“ Rezeki kita kecil, karena kita bernilai kecil bagi orang lain. Namun rezeki kita akan besar, jika kita bernilai lebih besar bagi orang lain.”
“ Kemuliaan jiwa dan kesungguhan bekerja bagi kebahagiaan sesama merupakan peninggi derajat yang sesungguhnya.”
“ Janganlah jadi seperti dia yang malas, penunda, dan peragu, tetapi galak dalam menyalahkan orang lain yang tidak memuliakan kehidupannya.”
” Rezeki Tuhan tersebar disetiap muka bumi dan siap diunduh oleh jiwa orang yang tegas mengeluarkan dirinya dari keraguan dan kemalasan. Dan yang ikhlas bekerja dalam kejujuran dan pikiran yang selalu diperbarui.”
” Jangan membuat rezeki menunggu. Rezeki mendekat jika engkau bekerja dengan giat, dan rezeki menjauh jika engkau bekerja dengan mengeluh.”
” Semoga di malam yang penuh harapan ini, Tuhan menyiapkan berita baik tentang rezeki yang besar dan penyelesaian masalah kita selama ini. Amiinn …”
“ Kita adalah pemantas diri kita sendiri bagi keberhasilan yang kita inginkan.”
“ Tidak ada orang kaya, berpangkat, dan tenar, yang pantas bertahan lama dalam kualitas itu jika dia tidak memelihara kepantasan atas dirinya.”
“ Ingatlah bahwa rezeki kecil adalah ketetapan yang harus diterima dengan keikhlasan, dan bahwa apapun upaya yang mereka lakukan tidak akan mengubah yang sudah ditetapkan oleh Tuhan.”
“ Uang tidak akan secara otomatis menjadikan seseorang terhormat, seperti kemiskinan tidak otomatis menjadikannya hina.”
” Sukses membutuhkan kesediaan untuk naik saat lebih mudah turun, untuk melanjutkan saat rasanya ingin berhenti dan menyerah.”
Kata-Kata Mario Teguh tentang Rezeki yang Bermakna
” Rezeki memang tidak kemana-mana, tapi mencarinya harus kemana-mana. Tentang jodoh juga begitu. Jodoh memang tidak kemana-mana, tapi kalau tidak dicari ya tidak akan pernah bertemu dengannya.”
“ Rajinkanlah dirimu, agar rezekimu termasuk rezeki orang yang melakukan banyak hal yang menyenangkan banyak hati, yang menjernihkan kehidupan orang yang sedang kalut, yang menguatkan mereka yang sedang lemah, dan yang menunjukkan jalan keluar bagi mereka yang sedang tersesat.”
“ Jujurkanlah dirimu agar rezekimu termasuk rezeki orang yang amanah dalam memangku tugas, yang menasehatkan tentang kebenaran, dan menasehatkan tentang kesabaran.”
” Tuhan. Indahkanlah hari ini dengan kesehatan yang baik bagiku dan keluargaku. Dan pekerjaan yang subur bagi kematangan pribadiku. Rezeki yang lebih besar daripada kemarin. Dan masa depan yang damai serta mapan. Amiinn …”
” Kurangi mengeluh, lebihkan bertindak. Mengeluh tidak memperbaiki apapun, tapi pasti merusak hati. Bertindak memang tidak memastikan sukses, tapi dijamin tidak ada perbaikan tanpa bertindak.”
“ Rezeki itu bukan hanya tentang uang. Rezeki itu meliputi semua rahmat Tuhan kepada kita, yang bisa berupa kesehatan, kedamaian, ilmu, keluarga yang sejahtera dan bahagia, nama baik, dan pengaruh kita yang besar untuk memajukan kebaikan dan mencegah terjadinya keburukan.”
“ Apakah ada rezeki yang lebih indah daripada hidup dalam keimanan, berpamitan dari kehidupan dunia dalam keimanan, serta memasuki surga dalam keimanan?”
“ Orang yang malu untuk mengajukan dirinya yang bernilai, dan menghindari bekerja bagi keuntungan banyak orang. Harus berani menjadi orang yang tidak dibutuhkan.”
“ Orang yang tidak dibutuhkan tidak akan dinilai. Tingginya kebutuhan orang lain atas peran kita, menentukan seberapa tingginya penghargaan orang lain atas kehadiran kita.”
“ Janganlah seperti Dia yang malas untuk menjadikan dirinya pandai, menunda pekerjaan demi kebaikan orang lain, dan meragukan kemungkinan berhasil dari rencana-rencananya sendiri. Tetapi marah dalam doa-doanya yang menuduh Tuhan berlaku tidak adil.”
“ Dalam pergaulan yang baik, engkau akan selalu menemukan kebaikan, engkau akan mendengar dan membaca kebaikan, yang cukup hanya dengan sedikit keikhlasanmu untuk mengucapkan amin. akan ada waktunya memaafkan tahun-tahun panjang yang pernah kau lewatkan tanpa doa dan ibadah, dan menggantikannya dengan masa kini dan masa depan yang lebih lapang dan damai.”
Baca juga:
- Kata-kata Bijak Mario Teguh yang Lucu, Menghibur dan Inspiratif
- Kumpulan Kata-kata Mutiara Mario Teguh tentang Keluarga
Dari setiap kata-kata mario teguh diatas, seharusnya bisa menjadi inspirasi kita semua tentang rezeki yang kita miliki saat ini dan rezeki yang kita harapkan di masa depan.